BeritaDaerahEkonomi

Yulindo Sari Mukhtar Soroti DBH Sawit Keluar Daerah, DPRD Dukung Perusda Visi Misi Bupati Terpilih.

282
×

Yulindo Sari Mukhtar Soroti DBH Sawit Keluar Daerah, DPRD Dukung Perusda Visi Misi Bupati Terpilih.

Sebarkan artikel ini
Oplus_131072

Anggota DPRD Kabupaten Dharmasraya Yulindo Sari Mukhtar Fraksi PAN (Dok, istimewa)

 

Dharmasraya, Mediainvestigasi.net-30 Januari 2025 – Anggota DPRD Dharmasraya dari Fraksi PAN, Yulindo Sari Mukhtar, kembali menegaskan sikapnya terkait minimnya pabrik pengolahan tandan buah segar (TBS) sawit di Dharmasraya. Sebagai komisi 2, ia menyoroti kondisi yang menyebabkan dana bagi hasil (DBH) sawit lebih banyak mengalir keluar daerah akibat keterbatasan industri pengolahan di tingkat lokal.

Dalam setiap rapat paripurna bersama kepala daerah, Yulindo selalu vokal menyuarakan pentingnya pembangunan pabrik kelapa sawit oleh pemerintah daerah. Menurutnya, langkah ini tidak hanya mengakomodir produksi TBS petani lokal, tetapi juga berpotensi meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD).

“Kepala daerah yang baru Anisa dan Leli sudah mencantumkan pembangunan perusahaan daerah (Perusda) dalam visi misinya. Ini harus kita dukung penuh karena dampaknya sangat besar bagi masyarakat, termasuk membuka lapangan pekerjaan dan menambah PAD,” tegas Yulindo.

Tak hanya itu, ia juga mendesak pemerintah daerah agar mempercepat dan mempermudah proses perizinan bagi investor yang ingin membangun pabrik kelapa sawit di Dharmasraya. Menurutnya, investasi yang lancar akan mendorong pertumbuhan ekonomi daerah dan mengurangi ketergantungan pada pabrik di luar wilayah.

“Jangan sampai investor enggan masuk karena proses yang berbelit-belit. Kita butuh percepatan kebijakan agar industri sawit di Dharmasraya berkembang pesat,” tambahnya.

Dengan luasnya lahan perkebunan sawit yang dimiliki Dharmasraya, Yulindo menilai sudah saatnya pemerintah serius dalam membangun infrastruktur industri yang mendukung. Jika tidak, daerah ini hanya akan menjadi pemasok bahan mentah tanpa mendapatkan manfaat maksimal bagi kesejahteraan masyarakat.

Editor: Yanti 

 

Baca Juga :  Kodim 0314/Inhil Terus Tingkatkan Pengamanan Pasca Pilkada 2024

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *