BeritaCommunityDaerahEkonomiLifestyleOpiniPendidikanPolitikSosial

Wakil Ketua DPRD Sujito Dampingi Bupati Dharmasraya di Peresmian Kantor Wali Nagari Sungai Duo

161
×

Wakil Ketua DPRD Sujito Dampingi Bupati Dharmasraya di Peresmian Kantor Wali Nagari Sungai Duo

Sebarkan artikel ini
Wakil Ketua DPRD Sujito bersama Bupati Sutan Riska hadiri peresmian kantor wali nagari baru (Dok, istimewa).

Dharmasraya, Mediainvestigasi.net – Hari jadi Nagari Sungai Duo ke-15 menjadi momen bersejarah dengan peresmian kantor wali nagari yang baru. Wakil Ketua DPRD Kabupaten Dharmasraya, Sujito, hadir berdampingan dengan Bupati Dharmasraya, Sutan Riska Tuanku Kerajaan, dalam perayaan yang berlangsung meriah pada Selasa (11/02/2025).

Selain Bupati dan Sujito, acara ini juga dihadiri oleh Anggota DPRD Dharmasraya Sutan Riki Alkhalik, Forkopimda, OPD, Camat Sitiung, Wali Nagari Sungai Duo, serta berbagai tamu undangan yang turut menyaksikan momen penting bagi masyarakat Nagari Sungai Duo.

Dalam sambutannya, Sujito memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada Wali Nagari Sungai Duo beserta seluruh perangkat nagari atas keberhasilan mereka dalam membangun dan memajukan nagari.

“Saya sangat mengapresiasi kinerja Wali Nagari Sungai Duo dan seluruh perangkat nagari yang telah bekerja keras dalam meningkatkan pembangunan. Sinergi yang terjalin antara pemerintah nagari, kecamatan, hingga kabupaten sangat luar biasa dan harus terus dijaga agar Nagari Sungai Duo semakin maju dan sejahtera,” ungkap Sujito.

Peresmian kantor wali nagari yang baru ini menjadi simbol komitmen pemerintah dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat. Kehadiran Wakil Ketua DPRD dan Bupati secara berdampingan menunjukkan kuatnya dukungan bagi pembangunan di tingkat nagari.

Perayaan HUT Nagari Sungai Duo ke-15 pun berlangsung meriah dengan berbagai kegiatan yang melibatkan masyarakat. Sujito berharap, dengan semangat kebersamaan ini, Nagari Sungai Duo dapat terus berkembang dan memberikan kesejahteraan bagi seluruh warganya.

Editor: Yanti 

Baca Juga :  Bersandar di Kota Tembilahan, Kapal Laksamana Malahayati Berikan Pengobatan Gratis

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Opini

Babi   Oleh: Wilson Lalengke   Jakarta. MediaInvestigasi.Net …